Manajer Industri Pangan

Deskripsi Lulusan:
Merencanakan, mengorganisasikan, mengarahkan, mengendalikan proses produksi,  menjalankan dan mengevaluasi sistem produksi industri pangan, menganalisis parameter mutu dalam bahan (sifat fisik, kimia, fisikokimia, organoleptik, biologis, menguasai standar mutu pangan nasional maupun internasional), memimpin tim pengendali mutu (bahan baku, bahan sedang proses, proses dan produk akhir), mengendalikan, mengarahkan, dan mengembangkan sistem produksi dan produk,  menguasai prinsip produksi penggunaan alat pengolahan  dan pemasaran produk.

Bidang:
Dapat menduduki posisi sebagai Manajer, Supervisor, QC/QA, R&D, Nutrisionis dan bidang sejenis lain terkait sistem produksi pangan mulai dari hulu sampai ke hilir

Pengetahuan yang harus dimiliki:

  1. KIMIA DAN ANALISIS  PANGAN
  2. MIKROBIOLOGI DAN KEAMANAN PANGAN
  3. KETEKNIKAN 
  4. REKAYASA DAN PROSES PANGAN 
  5. BIOKIMIA PANGAN & GIZI
  6. KECAKAPAN HIDUP 

MK Wajib Profil :

  1. PENERAPAN GMP & HACCP DI INDUSTRI PANGAN
  2. PANGAN HALAL
  3. HUKUM PERUSAHAAN